Selain Youtube dan Tiktok, sekarang anda juga bisa mendapatkan penghasilan dari Facebook. Caranya adalah dengan mendapatkan Star Facebook. Lalu 1 Star Facebook berapa Rupiah?
Seperti halnya Tiktok, Facebook juga menggunakan mata uang khusus untuk para kreatornya. Jika Tiktok menyebut mata uangnya dengan koin, maka di Facebook lebih dikenal dengan sebutan Star.
Sama halnya seperti di Tiktok, nantinya Star yang anda dapatkan di Facebook itu bisa anda tukarkan dengan uang.
Untuk anda yang ingin mengetahui lebih jelas mengenai berapa nilai 1 Star Facebook itu, anda bisa mempelajari hal tersebut di dalam artikel ini.
Apa Itu Star Facebook?
Sebelum membahas mengenai 1 Star Facebook berapa Rupiah, anda harus mengetahui terlebih dahulu mengenai apa itu Star Facebook.
Semenjak munculnya fitur streaming di Facebook, memang setiap streamer di Facebook bisa mendapatkan apresiasi dari penonton. Salah satu caranya mendapatkan apresiasi adalah dengan mendapatkan Star.
Jadi secara mudahnya, Star Facebook itu adalah bentuk apresiasi dari penonton seperti halnya di dalam aplikasi Tiktok.
Nantinya, setiap Star yang berhasil anda kumpulkan di Facebook itu bisa anda tukarkan dengan mata uang dimana anda tinggal.
Sebagai contohnya, jika anda adalah streamer Facebook asal Indonesia, maka Star yang anda kumpulkan bisa anda tukarkan dengan Rupiah.
Bagaimana Cara Mendapatkan Star Facebook?
Setelah mengetahui apa itu Star Facebook, pastinya ada beberapa dari anda yang ingin mengetahui juga mengenai bagaimana cara untuk mendapatkannya.
Seperti yang sudah disebutkan, untuk mendapatkan Star Facebook, anda harus menjadi streamer di dalam aplikasi Facebook. Lalu bagaimana caranya menjadi streamer di Facebook itu?
Untuk anda yang belum paham bagaimana cara mendapatkan Star Facebook dengan menjadi seorang streamer, anda bisa ikuti panduan berikut ini:
- Pertama, anda bisa menjadi streamer di Facebook dengan menggunakan browser ataupun aplikasi khusus.
- Untuk anda yang lebih suka menggunakan browser, maka anda bisa akses halaman https://web.facebook.com/gaming.
- Namun jika anda lebih suka menggunakan aplikasi, maka anda bisa unduh dan pasang aplikasi Facebook Gaming dari Playstore.
- Jika anda sudah memilih salah satu dari website dan aplikasi tersebut, berikutnya anda juga harus membuat akun Facebook. Untuk anda yang sudah memiliki akun Facebook, anda bisa login menggunakan akun tersebut.
- Untuk anda yang sudah berhasil login ke dalam Facebook Gaming, maka selanjutnya anda bisa mulai melakukan streaming layar HP maupun layar PC dengan menekan tombol Mulai Streaming.
Setelah anda mengikuti langkah-langkah tersebut dan mulai melakukan streaming, maka anda hanya perlu fokus untuk menambah jumlah penonton saja.
Semakin banyak jumlah penonton, maka akan makin besar kemungkinan anda untuk mendapatkan Star dari mereka.
Dan pastinya, buat konten streaming yang benar-benar menarik sehingga orang yang menonton tidak merasa bosan.
1 Star Facebook Itu Berapa Rupiah?
Bila anda sudah mengetahui bagaimana caranya streaming di Facebook untuk mendapatkan Star Facebook, lalu 1 Star Facebook yang anda dapatkan itu bisa anda tukarkan dengan berapa Rupiah?
Seperti yang sudah disebutkan, Star Facebook yang anda daptkan saat streaming itu memang bisa anda konversikan ke mata uang asli. Untuk konversinya, 1 Star Facebook itu sama dengan $ 0,01.
Jadi jika anda bertanya 1 Star Facebook berapa Rupiah, maka jawabannya adalah Rupiah 15,52 (jika 1 Dolar adalah Rupiah 15.528).
Oleh sebab itu, jika anda ingin bisa menghasilkan dari melakukan streaming di Facebook, minimal anda harus bisa mendapatkan sekitar 15.000 Star Facebook. Karena 15.000 Star Facebook itu sama dengan $150.
Bagaimana Cara Mencairkan Star Facebook?
Setelah mengetahui 1 Star Facebook berapa Rupiah, anda pasti juga bertanya-tanya mengenai bagaimana cara mencairkan Star Facebook tersebut.
Sebenarnya cara pencairan atau konversi Star Facebook itu tidak sulit. Hal tersebut karena sejak awal pembuatan akun Facebook Gaming, anda memang sudah diharuskan untuk mengisi rekening tabungan untuk menerima pembayaran.
Jadi jika anda belum mengisi bagian tersebut, sebaiknya segera isi agar anda bisa menerima hasil konversi Star Facebook dari melakukan streaming di Facebook.
Lalu apakah proses pencairan Star Facebook itu berjalan secara otomatis? Untuk masalah pencairan Star Facebook itu memang berjalan secara otomatis seperti halnya Adsense dari Youtube.
Jadi jika Star Facebook yang anda dapatkan sudah memenuhi syarat pencairan, maka sistem akan melakukan pencairan langsung ke nomor rekening tabungan anda.
Lalu berapakah syarat minimal pencairan Star Facebook itu? Saat ini, Facebook baru akan mencairkan Star Facebook jika creator sudah berhasil mengumpulkan sebanyak 10.000 buah.
Jadi jika anda sudah memiliki 10.000 Star Facebook, maka Facebook akan mencairkannya menjadi Rupiah dan mengirimkannya langsung ke rekening tabungan anda di akhir bulan.
Tips Untuk Bisa Mendapatkan Star Facebook yang Banyak
Jika anda sudah paham mengenai 1 Star Facebook berapa Rupiah, kemungkinan besar anda pasti tertarik untuk mencoba menjadi creator atau streamer di Facebook.
Lalu apa yang harus anda lakukan agar bisa mendapatkan banyak Star Facebook saat menjadi streamer? Berikut ini adalah beberapa tips yang bisa anda coba untuk menambah jumlah Star Facebook:
- Miliki ciri khas
Ada banyak sekali streamer game di Facebook. Oleh sebab itu, anda harus memiliki ciri khas. Dengan memiliki ciri khas, maka anda akan berbeda dari streamer lain.
Dan biasanya mereka yang memiliki ciri khas inilah yang akan mendapatkan banyak penonton. Dan jika penontonnya banyak, maka anda akan lebih sering mendapatkan Star Facebook.
- Mainkan game yang banyak disukai orang
Ketika menjadi streamer, khususnya di Facebook Gaming, anda harus memilih game yang memang disukai oleh banyak orang.
Kenapa? Dengan memilih bermain game yang banyak disukai, maka secara otomatis jumlah penonton andapun akan makin banyak.
Dan makin banyak orang yang menonton, maka akan makin banyak juga kesempatan anda untuk mendapatkan Star Facebook.
Bagaimana? Setelah mengetahui 1 Star Facebook berapa Rupiah, apakah anda tertarik juga untuk menjadi streamer gaming di Facebook?