Daftar Ukuran Velg Mobil Standard Pabrikan

Beranda / Otomotif / Daftar Ukuran Velg Mobil Standard Pabrikan

Salah satu bagian mobil yang paling sering diganti oleh pemilik adalah velg. Hal tersebut karena mengganti velg memang bisa meningkatkan tampilan mobil anda. Namun sebelum mengganti velg, anda harus tau terlebih dahulu mengenai daftar ukuran velg mobil standard.

Lalu untuk apa sebenarnya anda harus mengetahui tentang ukuran velg mobil standard sebelum mengganti velg standard di mobil anda? Jika anda ingin mengetahui alasannya dan daftar lengkap velg mobil, anda bisa baca semua itu di dalam artikel ini.

Kenapa Anda Perlu Mengetahui Daftar Ukuran Velg Mobil Bawaan Pabrik?

Seperti yang sudah disebutkan, jika anda ingin mengganti velg mobil, maka anda harus mengetahui terlebih dahulu ukuran velg mobil dari pabrikan.

Kenapa anda harus mengetahui hal tersebut? Berikut merupakan berbagai macam alasan kenapa anda harus mengetahuinya terlebih dahulu:

  • Memastikan keamanan saat mengendarai mobil

Alasan pertama kenapa anda harus mengetahui berapa ukuran velg bawaan pabrik sebelum membeli velg baru adalah untuk memastikan keamanan.

Perlu anda ketahui, setiap pabrikan itu sudah menghitung berapa diameter velg yang sesuai dengan spesifikasi mobil anda. Oleh sebab itu, sebisa mungkin jangan asal dalam mengganti velg.

Pastikan minimal ukuran velg variasi yang anda beli masih sesuai dengan ukuran velg bawaan pabrikan.

  • Memudahkan dalam mencari velg yang sesuai dengan mobil anda

Alasan berikutnya kenapa anda perlu mengetahui daftar ukuran velg adalah agar anda bisa lebih mudah mencari velg yang paling sesuai dengan mobil anda.

Dengan mengetahui berapa ukuran velg mobil anda, maka anda bisa langsung mencari velg yang ukurannya sesuai dengan yang mobil anda butuhkan.

Bagaimana Cara Membaca Kode Ukuran Velg Mobil?

Saat anda melihat daftar ukuran velg mobil, biasanya ada beberapa yang menyertakan juga ukuran lengkap dalam bentuk kode.

Ketika melihat kode-kode tersebut, pastinya banyak dari anda yang masih belum paham apa maksudnya. Lalu bagaimanakah cara untuk membaca kode ukuran velg mobil tersebut?

Sebagai contohnya, jika terdapat angka 8 x 20 5/112 offset +40, maka itu artinya ukuran velg mobil anda adalah sebagai berikut:

  • Angka 8 menunjukkan lebar velg dalam satuan inchi.
  • Angka 20 adalah diameter terluar dari velg dalam satuan inchi.
  • Angka 5/112 ini adalah angka yang menunjukkan ada 5 baut dengan jarak antar baut 112 mm.
  • Sedangkan untuk angka +40 menunjukkan jarak antara poros velg dengan lingkar terluar velg.

Jadi jika anda perhatikan lagi, velg dengan ukuran tersebut sangat cocok untuk anda yang memiliki mobil dengan velg berdiameter 20 inchi dan PCD 5.

Daftar Ukuran Velg Mobil Daihatsu

Daftar Ukuran Velg Mobil

Setelah mengetahui bagaimana cara membaca kode lengkap di dalam ukuran velg mobil, sekarang anda bisa cek langsung berapa ukuran masing-masing velg dari mobil buatan Daihatsu berikut ini:

Tipe MobilDiameter VelgPCD Velg
Daihatsu AylaR144/100
Daihatsu SigraR134/100
Daihatsu CeriaR124/100
Daihatsu XeniaR144/114
Daihatsu LuxioR155/114
Daihatsu TeriosR175/114
Daihatsu TarunaR155/114
Daihatsu TaftR155/139
Daihatsu FerozaR155/139

Daftar Ukuran Velg Mobil Toyota

Untuk anda yang memiliki mobil Toyota dan ingin mengganti velg mobil anda dengan yang lebih bagus, maka anda bisa mencari velg dengan referensi daftar ukuran velg mobil Toyota bawaan pabrik berikut ini:

Tipe MobilDiameter VelgPCD Velg
Toyota AvanzaR144/114
Toyota VelozR154/114
Toyota RushR165/114
New CalyaR144/100
New SientaR165/100
New FortunerR166/139
New AgyaR144/100
New YarisR164/100
FT86R175/100

Daftar Ukuran Velg Mobil Honda

Seperti halnya mobil Toyota dan juga Daihatsu, semua mobil buatan Honda juga memiliki beberapa macam ukuran velg bawaan pabrik. Berikut ini adalah daftar ukuran velg dari pabrikan Honda:

Tipe MobilDiameter VelgPCD Velg
Honda BrioR144/100
Honda Brio RSR154/100
Honda BRVR165/114
Honda City All NewR164/100
Honda FreedR154/100
Honda HRVR175/114
Honda MobilioR154/100
Honda Jazz New RSR164/100
Honda CRZR175/114

Daftar Ukuran Velg dan PCD Mobil Suzuki

Untuk anda yang memiliki mobil keluaran pabrikan Suzuki, anda bisa menggunakan daftar ukuran velg berikut ini jika ingin mengganti velg bawaan pabrikan di mobil anda:

Tipe MobilDiameter VelgPCD Velg
Suzuki APVR145/114
Suzuki APV ArenaR165/114
Suzuki BalenoR154/100
Suzuki Grand VitaraR165/114
Suzuki IgnisR154/100
Suzuki SwiftR154/100
Suzuki Wagon RR134/100
Suzuki KarimunR144/100
Suzuki ErtigaR155/114

Tips Memilih Velg yang Tepat Untuk Mobil Anda

Setelah mengetahui ukuran velg mobil yang anda miliki, anda memang sudah bisa mencari velg variasi yang bisa anda pasang di mobil anda. Namun sebelum membeli velg variasi, pastikan memilihnya dengan menggunakan beberapa tips berikut ini:

  • Cek berapa beban maksimal velg

Sebelum anda membeli velg variasi, pastikan untuk cek terlebih dahulu berapa beban maksimal yang bisa velg tersebut tahan.

Hal ini sangat penting karena tidak semua velg itu mampu menahan beban yang setara dengan velg bawaan pabrikan. Umumnya, velg bawaan pabrik itu jauh lebih kuat dari velg variasi.

  • Pilih desain velg yang teruji ketahanannya

Selain masalah beban maksimal yang bisa sebuah velg tahan, hal berikutnya yang juga perlu anda perhatikan ketika ingin membeli velg variasi untuk mobil anda adalah desainnya.

Pastikan jangan memilih desain velg yang terlalu ekstrim. Biasanya desain velg yang cukup ekstrim itu tidak dibuat untuk ketahanan. Lebih baik pilih desain velg yang biasa saja namun terbukti kuat.

  • Pilih velg sesuai dengan ban yang akan anda gunakan

Hal berikutnya yang juga perlu anda perhatikan ketika ingin membeli velg variasi untuk mobil anda adalah bannya. Pastikan anda memilih velg yang sesuai dengan ban yang nantinya akan anda gunakan.

Sebisa mungkin, hindari juga menggunakan ban yang cukup tipis. Hal ini bisa menyebabkan velg menerima beban yang cukup berat.

Apakah Aman Membeli Velg Racing Bekas Untuk Mobil Anda?

Sebagian besar dari anda mungkin saja memilih membeli velg racing mobil dalam kondisi baru. Namun pastinya ada beberapa yang lebih memilih membeli dalam kondisi bekas.

Lalu apakah aman membeli velg racing mobil dalam kondisi bekas? Sebenarnya membeli velg mobil yang bekas itu tidak menjadi masalah.

Selama velg tersebut memiliki ukuran yang sesuai dengan daftar ukuran velg bawaan pabrikan mobil anda. Selain itu, pastikan juga bahwa tidak ada retakan di setiap bagian velg.

Jika semua itu sudah anda pastikan aman, maka sebenarnya tidak menjadi masalah membeli velg racing dalam kondisi bekas. Hal tersebut karena sebenarnya velg racing berkualitas itu cukup awet.