Apakah anda salah satu pecinta anime Naruto? Untuk anda pecinta anime Naruto, sekarang anda juga bisa mengubah tampilan anda di foto menjadi layaknya seorang Naruto. Hal tersebut bisa anda lakukan dengan menggunakan aplikasi edit foto Naruto.
Dan bukan hanya itu saja, ada banyak sekali pilihan aplikasi yang bisa anda gunakan untuk mengubah wajah anda di foto menjadi mirip seperti Naruto.
Lalu aplikasi apa saja yang bisa anda gunakan untuk melakukan hal tersebut? Bagaimana juga langkah-langkah untuk mengubah foto anda menjadi seperti seorang Naruto?
Bila anda ingin mengetahui apa saja rekomendasi aplikasi yang bisa anda gunakan untuk mengubah wajah anda menjadi seperti seorang Naruto, maka anda bisa baca mengenai hal tersebut di dalam artikel ini.
Kelebihan Aplikasi Edit Foto Naruto
Sebelum membahas mengenai apa saja rekomendasi aplikasi edit foto Naruto, pertama-tama anda harus mengetahui terlebih dahulu mengenai apa saja kelebihan dari aplikasi tersebut.
Kemungkinan besar banyak dari anda yang menganggap bahwa aplikasi yang bisa mengubah wajah anda menjadi terlihat seperti Naruto ini bukanlah aplikasi yang memiliki banyak kelebihan.
Padahal, aplikasi tersebut bisa memberikan berbagai macam kelebihan seperti berikut ini:
1. Proses untuk mengubah wajah anda menjadi seperti Naruto sangat mudah
Kelebihan pertama dari aplikasi yang bisa anda gunakan untuk mengubah wajah anda menjadi seperti Naruto ini adalah proses untuk mengubah wajahnya sangat mudah.
Sebagian besar dari anda mungkin saja beranggapan bahwa anda harus memiliki keahlian membuat desain untuk bisa mengubah foto anda menjadi terlihat seperti Naruto.
Namun faktanya, anda hanya perlu menggunakan fitur-fitur khusus di dalam aplikasi tersebut. Dan setelah itu, foto yang anda miliki otomatis akan berubah menjadi seperti Naruto.
2. Bisa anda gunakan untuk mengubah wajah anda menjadi seperti hal lain
Menariknya, aplikasi edit foto Naruto ini sebenarnya juga tidak hanya bisa anda gunakan untuk mengubah wajah anda menjadi terlihat seperti Naruto saja.
Sebenarnya ada banyak sekali yang bisa anda lakukan dengan menggunakan aplikasi ini. Jadi selain bisa membuat wajah anda terlihat seperti Naruto, anda juga bisa mengubah wajah anda menjadi seperti artis ataupun hal lainnya.
Berbagai Rekomendasi Aplikasi Edit Foto Naruto
Setelah mengetahui apa saja kelebihan menggunakan aplikasi edit foto Naruto, pastinya anda sudah tidak sabar ingin mengetahui rekomendasi aplikasi yang bisa mengubah wajah anda menjadi terlihat seperti Naruto bukan?
Untuk anda yang ingin mengubah wajah anda seperti Naruto, anda bisa gunakan salah satu dari beberapa rekomendasi aplikasi berikut ini:
1. Meitu
Jika berbicara soal aplikasi untuk mengubah wajah di foto menjadi terlihat seperti tokoh anime, maka Meitu adalah aplikasi pertama yang paling direkomendasikan.
Meitu ini adalah salah satu aplikasi edit foto yang sangat canggih yang bisa anda gunakan secara gratis di smartphone Android.
Kelebihan:
- Memiliki fitur AI yang sangat cerdas sehingga bisa mengubah wajah anda di dalam foto menjadi benar-benar seperti anime.
- Tersedia banyak sekali pilihan filter yang dapat mempermudah mengedit foto.
- Juga sudah terdapat berbagai macam pilihan efek yang dapat mempercantik tampilan foto anda.
- Aplikasi ini juga sudah menyediakan frame khusus untuk membuat foto kolase.
Jika anda tertarik ingin mencoba sebaik apakah keahlian AI melakukan editing pada wajah anda di dalam foto, maka anda bisa coba gunakan Meitu ini.
Anda bisa install aplikasi Meitu tersebut langsung melalui Playstore. Aplikasi ini bisa anda gunakan tanpa harus membayar apapun.
2. Toonme Photo Cartoon Maker
Meitu memang salah satu aplikasi edit foto Naruto dengan kualitas terbaik. Namun Meitu bukan satu-satunya aplikasi yang bisa mengubah wajah di foto anda menjadi terlihat seperti Naruto.
Selain Meitu, anda juga bisa mencoba menggunakan Toonme. Toonme juga menjadi salah satu rekomendasi aplikasi yang bisa anda gunakan untuk mengubah wajah anda di foto menjadi terlihat seperti Naruto.
Kelebihan:
- Tersedia banyak sekali filter untuk mengubah wajah anda di foto menjadi berbagai macam karakter anime.
- Tersedia banyak pilihan background untuk menggantikan background foto anda.
- Sangat mudah untuk anda gunakan karena hanya membutuhkan satu klik saja untuk mengubah wajah anda di foto.
Bila anda tertarik ingin mencoba menggunakan aplikasi yang mendapatkan rating 4,6 ini, anda bisa langsung install aplikasinya dari Playstore.
3. Anime Face Changer
Ingin menggunakan aplikasi edit foto Naruto yang lebih sederhana lagi? Untuk anda yang tidak membutuhkan berbagai fitur berlebihan seperti di aplikasi sebelumnya, anda bisa mencoba menggunakan aplikasi Anime Face Changer.
Anime Face Changer ini memang tidak dibekali dengan berbagai macam fitur. Fitur yang ada di dalamnya hanyalah fitur untuk mengubah wajah anda di foto menjadi wajah karakter anime.
Kelebihan:
- Aplikasi untuk mengubah wajah anda di foto menjadi karakter anime yang paling sederhana.
- Ukuran file dari aplikasi ini paling kecil dari aplikasi sebelumnya.
- Sangat mudah untuk digunakan karena langsung mendeteksi secara otomatis bagian wajah anda di dalam foto.
Secara garis besar, Anime Face Changer ini memang sangat sederhana. Namun sayangnya, aplikasi ini menayangkan terlalu banyak iklan.
Oleh sebab itu, jika anda memang ingin menggunakan aplikasi ini, maka anda harus sedikit bersabar. Anda bisa install aplikasi Anime Face Changer ini melalui Playstore.
4. Capcut
3 rekomendasi aplikasi edit foto Naruto sebelumnya kemungkinan besar belum pernah anda kenal. Namun rekomendasi aplikasi yang keempat ini kemungkinan besar sudah sering anda gunakan.
Jadi selain menggunakan 3 aplikasi sebelumnya, sebenarnya anda juga bisa edit wajah anda di foto menjadi seperti anime apapun menggunakan aplikasi Capcut.
Kelebihan:
- Bukan hanya bisa anda gunakan untuk edit foto saja, namun Capcut ini juga bisa anda gunakan untuk edit video.
- Peralatan yang ada di dalam aplikasi ini sangat lengkap dan terbilang cukup profesional.
- Sangat mudah untuk anda gunakan untuk mengubah wajah anda menjadi wajah anime.
Jika anda belum pernah mencoba menggunakan aplikasi Capcut, ada baiknya anda coba install aplikasi tersebut dari Playstore. Tak perlu khawatir, aplikasi ini bisa anda gunakan secara gratis juga.
5. Go Art
Apakah anda suka dengan teknologi AI? Jika anda suka dengan teknologi tersebut dan ingin mencoba seberapa handal kemampuannya, anda bisa coba install aplikasi Go Art.
Seperti yang sudah disebutkan, Go Art ini merupakan salah satu rekomendasi aplikasi edit foto Naruto dengan fitur AI di dalamnya.
Kelebihan:
- Sudah memiliki fitur AI untuk mempermudah mengubah wajah anda di dalam foto menjadi wajah anime.
- Bisa anda gunakan untuk membuat berbagai macam desain visual dengan sangat mudah.
- Juga terdapat fitur untuk membuat NFT.
Meskipun sudah menggunakan fitur AI yang cukup canggih, menariknya Go Art ini masih bisa anda gunakan secara gratis. Anda bisa install aplikasi Go Art ini langsung dari Playstore.
Bagaimana? Sangat banyak bukan rekomendasi aplikasi edit foto Naruto itu? Dari 5 aplikasi yang sudah direkomendasikan itu, manakah yang paling anda ingin coba?