Sebagai seorang konten creator pemula, sudah pasti anda membutuhkan aplikasi edit video tanpa watermark PC yang ringan dan juga gratis.
Meskipun jumlahnya tidak banyak, namun saat ini ada beberapa aplikasi edit video tanpa watermark PC yang bisa anda gunakan tanpa harus melakukan peningkatan pada PC yang sudah anda miliki.
Mau tau apa saja aplikasi edit video gratis yang bisa anda gunakan di PC tersebut? Anda bisa gunakan beberapa rekomendasi aplikasi berikut ini.
Beragam Rekomendasi Aplikasi Edit Video Tanpa Watermark PC
Jika anda masih belum memiliki cukup modal untuk membeli lisensi software edit video profesional, maka anda bisa gunakan terlebih dahulu beberapa aplikasi edit video tanpa watermark PC berikut ini:
1. Aplikasi AVS Video Editor
AVS Video Editor merupakan aplikasi pertama yang bisa anda gunakan untuk edit video secara gratis di PC.
Selain bisa anda gunakan secara gratis, aplikasi ini juga sama sekali tidak menampilkan watermark pada video anda.
Kelebihan aplikasi AVS Video Editor:
- Sudah mendukung hampir semua format video. Dengan begitu, maka anda sudah tidak perlu memusingkan lagi masalah format video. Karena semuanya sudah pasti bisa anda buka melalui aplikasi ini.
- Desain antarmuka aplikasi ini sangat ramah untuk anda gunakan. Navigasinya benar-benar ramah dengan pemula.
- Mendukung fitur record video langsung dari webcam laptop maupun PC.
- Memiliki fitur yang sangat lengkap untuk membuat video anda tampil lebih profesional (fitur cut, trim, join, balancing color, dan masih banyak lagi).
- Menyediakan fitur untuk menambahkan audio di dalam video.
- Terdapat ratusan visual effect dan juga transisi.
- Menyediakan template video untuk IOS, Android, Youtube, Vimeo, dan masih banyak lagi.
- Memudahkan anda untuk membagikan hasil akhir video ke berbagai macam media sosial.
Untuk urusan spesifikasi, aplikasi edit video tanpa watermark PC ini juga tidak membutuhkan PC dengan spesifikasi yang tinggi. Berikut adalah spesifikasi minimal PC untuk bisa menjalankan aplikasi ini dengan lancar:
- Prosesor tipe dual core.
- RAM berkapasitas 2 GB.
- Graphic Intel HD.
- DirectX versi 9.0
Untuk ukuran file aplikasinya sendiri juga cukup kecil. AVS Video Editor ini hanya memiliki file sebesar 170 MB saja.
Bagi anda yang tertarik mencoba menggunakan aplikasi edit video tanpa watermark PC ini, anda bisa unduh aplikasinya melalui link website resminya ini.
2. Aplikasi Edit Video Tanpa Watermark Shotcut
AVS Video Editor memang sudah tampak luar biasa. Namun ternyata, masih ada aplikasi edit video tanpa watermark PC lain yang tidak kalah mempesona.
Selain AVS Video Editor, anda juga bisa mencoba mengedit video menggunakan aplikasi Shotcut.
Shotcut merupakan aplikasi open source cross platform. Itu artinya, aplikasi ini akan mendapatkan pengembangan dari banyak developer.
Selain itu, aplikasi ini juga mendukung penggunaan di OS Windows, Mac, Linux, dan kemungkinan besar kedepannya juga akan bisa anda gunakan melalui OS Android serta IOS.
Kelebihan aplikasi Shotcut:
- Meskipun merupakan aplikasi gratis, Shotcut menyediakan fitur audio yang sangat lengkap mulai dari spectrum analyzer, beragam audio filter, audio mixing, dan masih banyak lagi.
- Juga memiliki fitur video yang cukup lengkap mulai dari 3 way yang terdiri dari shadow, mids, dan highlights hingga fitur 360 derajat video filter.
- Untuk fitur editing, Shotcut juga menyediakan beragam fitur unggulan seperti drag and drop, 3 point editing, dan masih banyak lagi.
- Aplikasi open source gratis ini juga sudah mendukung proses edit video dengan resolusi 4K.
Seperti halnya aplikasi edit video tanpa watermark PC sebelumnya, Shotcut juga tidak membutuhkan PC dengan spesifikasi tinggi.
Berikut ini adalah spesifikasi minimum untuk bisa menggunakan aplikasi Shotcut dengan lancar di PC:
- Prosesor dual core.
- Sudah memiliki fitur Open GL GPU.
- RAM berkapasitas 2 GB.
Untuk ukuran file Shotcut sendiri juga tidak terlalu besar. File sebelum terpasang di PC hanya berukuran kurang dari 100 MB saja.
Jika anda ingin mencoba menggunakan aplikasi edit video tanpa watermark PC ini, anda bisa dapatkan aplikasinya secara gratis dari website resminya ini.
3. Aplikasi Openshot
Selain Shotcut, masih ada satu lagi aplikasi edit video bebas dari watermark dengan status open source. Aplikasi tersebut bernama Openshot.
Openshot ini merupakan aplikasi edit video yang sudah mendapatkan penghargaan sebagai software open source terbaik.
Kelebihan aplikasi Openshot:
- Cross platform karena sudah bisa anda gunakan di OS Windows, Mac, Linux, dan juga Chrome.
- Bisa menambahkan track edit video tanpa batasan.
- Menyediakan template untuk membuat title video.
- Memiliki fitur trim & slice yang sangat mudah untuk anda gunakan.
- Tersedia fitur video effect dengan engine khusus yang bisa memudahkan anda dalam menghilangkan background, invert color, mengatur brightness, dan masih banyak lagi.
- Sudah memiliki fitur render 3D animasi.
- Memiliki fitur slow motion dan juga time effect yang sangat mudah untuk anda gunakan.
- Memiliki desain antarmuka serta navigasi yang sangat ramah dengan pemula.
Untuk spesifikasi PC yang bisa menggunakan aplikasi Openshot ini juga tidak terlalu tinggi. Berikut adalah spesifikasi minimum yang anda butuhkan:
- Prosesor sudah menggunakan tipe dual core.
- Sudah memiliki minimal graphic card on board Intel HD.
- Minimal sudah menggunakan Directx versi 9.0.
- Memiliki minimal RAM berkapasitas 2 GB.
Seperti halnya aplikasi sebelumnya, Openshot juga memiliki ukuran file yang cukup kecil. Ukuran file aplikasi ini sebelum terpasang di PC hanyalah sebesar 166 MB saja.
Bagi anda yang tertarik menggunakan aplikasi Openshot ini di PC ataupun laptop, anda bisa unduh filenya secara langsung melalui website resminya.
Dengan menggunakan salah satu dari 3 aplikasi edit video tanpa watermark PC tersebut, anda sudah bisa mulai mengisi konten-konten menarik serta profesional di channel Youtube anda.