Apakah anda cukup sering datang ke acara pengajian dan juga ziarah kubur? Jika anda cukup sering datang ke acara-acara tersebut, maka anda pasti membawa buku doa Yasin. Jika anda ingin lebih praktis, anda bisa menggunakan aplikasi Surat Yasin.
Dengan menggunakan aplikasi tersebut, maka anda sudah tidak perlu lagi membawa buku doa Yasin. Dan menariknya lagi, di dalam aplikasi tersebut biasanya juga tersemat berbagai macam fitur tambahan.
Apakah anda tertarik untuk mencoba menggunakan aplikasi sebagai pengganti buku doa Yasin? Jika anda tertarik, anda bisa baca berbagai macam rekomendasi aplikasi yang bisa anda gunakan di smartphone Android.
Apa Keunggulan Menggunakan Aplikasi Surat Yasin?
Sebelum membahas apa saja rekomendasi aplikasi Surat Yasin yang bisa anda gunakan di smartphone Android, mungkin sebagian dari anda masih mempertanyakan kenapa anda perlu menggunakan aplikasi tersebut.
Meskipun memang masih ada banyak sekali buku doa Yasin, namun jika anda menggunakan aplikasi di smartphone, maka anda bisa merasakan berbagai macam keunggulan seperti berikut ini:
1. Praktis
Keunggulan pertama yang bisa anda rasakan ketika menggunakan aplikasi Yasin di smartphone anda itu adalah praktis.
Dengan install aplikasi di smartphone, anda sudah tidak perlu lagi membawa buku doa setiap kali anda akan mendatangi sebuah acara pengajian.
Yang perlu anda lakukan hanya membuka aplikasi yang sudah anda install di smartphone anda saja.
2. Lebih lengkap
Selain praktis, ternyata aplikasi Yasin yang ada di smartphone Android itu juga jauh lebih lengkap daripada buku doa Yasin yang biasa anda gunakan.
Jadi ketika anda menggunakan aplikasi Yasin, bukan berarti doa-doa yang bisa anda bacakan terbatas.
Justru ketika anda menggunakan aplikasi ini, maka doa-doa yang bisa anda bacakan jauh lebih banyak dan mungkin lebih banyak dari yang bisa anda temukan di buku Yasin biasa.
3. Gratis
Keunggulan berikutnya dari menggunakan aplikasi Yasin di smartphone Android adalah gratis. Anda tidak perlu membayar apapun untuk bisa menggunakan aplikasi tersebut.
Dan menariknya, aplikasi tersebut bisa anda gunakan terus menerus tanpa perlu merasa takut mengalami kerusakan seperti pada buku doa Yasin yang biasa anda gunakan.
4. Mengurangi penggunaan kertas
Selain itu semua, penggunaan aplikasi Yasin ini juga sedikit banyak akan membantu mengurangi penggunaan kertas.
Dengan begitu, maka anda sudah berbuat hal positif pada alam yang merupakan pemberian dari Yang Maha Kuasa.
Rekomendasi Aplikasi Surat Yasin Untuk Android
Seperti yang sudah disebutkan, memang ada banyak sekali pilihan aplikasi Surat Yasin yang bisa anda gunakan di smartphone Android.
Berikut adalah rekomendasi aplikasi yang bisa anda gunakan untuk menggantikan buku doa Yasin tersebut:
1. Surah Yasin, Tahlil dan Doa
Aplikasi pertama yang bisa anda coba jika nanti mendapatkan undangan pengajian adalah Surah Yasin, Tahlil dan Doa.
Sebagai pengganti buku Yasin, jelas aplikasi ini memiliki lebih banyak keunggulan. Berikut ini merupakan berbagai macam keunggulannya:
- Menyediakan Surat Yasin yang sangat lengkap yaitu hingga 83 ayat.
- Terdapat kumpulan bacaan tahlil dalam bahasa Arab beserta dengan artinya.
- Juga terdapat format MP3 yang bisa anda dengarkan.
Jika anda mencari aplikasi pengganti buku doa Yasin yang lengkap dan juga ukurannya cukup kecil, maka anda bisa coba gunakan aplikasi bernama Surah Yasin, Tahlil dan Doa ini. Download dan install langsung aplikasinya melalui Playstore.
2. Surah Yaasin & Tahlil Arwah
Bila anda kurang begitu cocok dengan rekomendasi aplikasi Surat Yasin yang pertama, maka anda bisa mencoba menggunakan aplikasi kedua yang bernama Surah Yaasin & Tahlil Arwah.
Secara garis besar, sebenarnya aplikasi kedua ini tidak berbeda jauh dari aplikasi yang pertama, hanya saja memang ada beberapa hal yang lebih menarik di dalam aplikasi ini.
Berikut ini hal yang membuat aplikasi kedua ini sedikit jauh lebih baik dari rekomendasi aplikasi yang pertama:
- Memiliki desain antarmuka yang lebih besar sehingga anda lebih mudah membaca ayat-ayat yang ada di dalam aplikasinya.
- Sudah bisa anda gunakan secara offline.
- Tidak ada iklan yang muncul saat anda sedang menggunakan aplikasi ini.
Selain itu semua, Surah Yaasin & Tahlil Arwah ini juga sudah dilengkapi dengan fitur audio. Dan bukan hanya itu saja, aplikasi ini juga hanya memiliki ukuran sebesar 36 MB saja.
Untuk anda yang tertarik ingin mencoba menggunakan aplikasi ini, anda juga bisa langsung install aplikasinya dari Playstore.
3. Surat Yaasin Tahlil Lengkap
Apakah anda membutuhkan aplikasi Surat Yasin yang jauh lebih kecil lagi ukuran filenya? Jika anda mencari aplikasi yang ukurannya kecil, maka anda bisa menggunakan aplikasi bernama Surat Yaasin Tahlil Lengkap.
Aplikasi ketiga ini memiliki ukuran yang paling kecil dari semua rekomendasi aplikasi Surat Yasin. Aplikasi ini hanya memiliki ukuran sebesar 13 MB saja. Selain itu, aplikasi ini juga memiliki berbagai macam kelebihan seperti berikut ini:
- Menyediakan ayat Yaasin yang lengkap.
- Juga terdapat berbagai pengertian mengenai surat Yaasin.
- Aplikasi ini juga menjabarkan mengenai apa saja manfaat dari Yaasin.
Untuk anda yang ingin mencoba menggunakan aplikasi ini, anda bisa download dan juga install aplikasi ini dari Playstore.
4. Yasin Tahlil dan Doa Arwah
Selain 3 rekomendasi aplikasi sebelumnya, masih ada aplikasi Surat Yasin lain yang juga tidak kalah menariknya. Rekomendasi aplikasi yang keempat ini bernama Yasin Tahlil dan Doa Arwah.
Seperti halnya aplikasi sebelumnya, aplikasi ini juga memiliki berbagai macam kelebihan. Berikut merupakan berbagai macam kelebihan dari aplikasi tersebut:
- Memiliki ukuran file yang sangat kecil yaitu hanya sebesar 8 MB saja.
- Tersedia berbagai macam kumpulan doa yang sangat lengkap mulai dari Surat Yasin, Shalat Jenazah, dan masih banyak lagi.
- Sudah bisa anda gunakan secara offline tanpa koneksi internet.
Dan yang lebih menarik lagi, aplikasi ini juga benar-benar tidak menayangkan iklan saat sedang anda gunakan. Untuk anda yang tertarik dengan aplikasi ini, anda bisa install aplikasinya dari Playstore.
Tips Untuk Memilih Aplikasi Surat Yasin
Meskipun sudah membaca rekomendasi aplikasi Surat Yasin ini, pastinya masih banyak dari anda yang belum bisa menentukan akan install aplikasi yang mana.
Jika anda masih kesulitan menentukan mana aplikasi yang ingin anda gunakan, maka anda bisa gunakan beberapa tips berikut ini untuk memilih yang paling sesuai dengan kebutuhan anda:
- Pilih yang ukuran filenya sesuai dengan kapasitas memori internal smartphone anda.
- Pastikan untuk memilih aplikasi yang tidak menayangkan iklan saat sedang anda gunakan.
- Jika bisa, pilih aplikasi yang di dalamnya juga terdapat banyak ayat-ayat selain Yasin.
- Bila memungkinkan, pilih juga aplikasi yang menyediakan versi MP3 dari ayat-ayat Yasin.
Jadi bagaimana? Apakah sekarang anda sudah bisa menentukan mana aplikasi Surat Yasin yang paling cocok untuk anda gunakan?