Cara Mengaktifkan Opsi Pengembang di Handphone Samsung Apa Saja

Beranda / Tips & Trik / Cara Mengaktifkan Opsi Pengembang di Handphone Samsung Apa Saja

Apakah anda sedang mencari bagaimana cara mengaktifkan opsi pengembang di handphone Samsung? Sebenarnya cara untuk mengaktifkan mode tersebut sangat mudah. Anda bisa melakukannya melalui menu Setting di dalam HP anda.

Namun memang, mode pengembang ini sebaiknya tidak anda aktifkan jika anda sama sekali tidak paham dengan apa fungsinya. Kenapa? Hal tersebut karena jika anda salah menekan opsi apapun, maka risikonya HP yang awalnya normal justru bisa mengalami kerusakan.

Untuk anda yang memang ingin mengetahui cara untuk mengaktifkan fitur mode pengembang di HP Samsung dan siap dengan risikonya, maka anda bisa pelajari caranya di dalam artikel ini.

Apa Saja Risiko Mengaktifkan Mode Pengembang di HP Android?

Bukan hanya HP merek Samsung saja, sebenarnya HP Android merek lainnya juga bisa anda buka atau aktifkan mode pengembangnya.

Namun seperti yang sudah disebutkan, ketika anda membuka mode pengembang di dalam HP Android, akan ada banyak sekali risiko yang bisa anda alami.

Berikut ini adalah beberapa contoh risiko yang bisa anda alami setelah mengaktifkan mode pengembang di dalam HP Android:

  • Sistem Android menjadi rawan mengalami kerusakan

Risiko pertama yang harus siap anda alami jika mengakftikan mode pengembang di HP Android itu adalah adanya potensi kerusakan pada sistem.

Ketika anda mengaktifkan mode pengembang, maka setiap kerusakan yang terjadi di sistem operasi Android itu sifatnya akan permanen.

Jadi jika anda sampai salah menghapus ataupun mengoprek file sistem, maka mau tidak mau anda harus lakukan flash ulang pada sistem operasi di HP anda.

  • Rawan terserang malware

Selain berisiko mengalami kerusakan permanen pada sistem operasinya, HP Android yang anda aktifkan mode pengembangnya juga akan membuat HP tersebut makin rawan terserang malware.

Semua itu karena ketika mode pengembang aktif, sistem perlindungan di dalam HP anda akan terbuka lebar. Dan semua malware akan dengan bebas masuk ke dalam sistem operasi di HP anda.

  • Mati total karena kerusakan pada hardware

Bukan hanya kerusakan pada sistem saja, mengaktifkan mode pengembang juga bisa berpotensi merusak hardware dari HP Android merek apapun.

Hal ini bisa terjadi pada mereka yang melakukan overclock setelah membuka mode pengembang di dalam HP Android. Ketika anda memaksakan HP Android bekerja melebihi kemampuannya, maka sudah pasti hardwarenya akan mengalami kerusakan.

Apa Fungsi Mengaktifkan Opsi Pengembang di Handphone Samsung?

Meskipun banyak risikonya, namun mengaktifkan opsi pengembang di handphone Samsung itu memang akan memberikan beberapa opsi tambahan.

Lalu apa sajakah fungsi tambahan yang bisa anda dapatkan ketika sudah mengaktifkan mode pengembang di dalam HP Samsung itu? Berikut ini adalah beberapa fungsi tambahan tersebut:

  • Membuat layar bisa menyala terus

Opsi tambahan pertama yang bisa anda akses setelah mengaktifkan mode pengembang di HP merek Samsung itu adalah opsi untuk membuat layar menyala terus.

Dengan adanya fitur ini, maka anda sudah tidak perlu repot-repot berulang kali menyalakan layar HP. Namun sekali lagi, hal ini tentunya akan lebih menguras daya baterai HP anda.

  • Membatasi jumlah aplikasi di belakang layar

Selain bisa membuat layar HP menyala terus menerus, hal berikutnya yang juga bisa anda lakukan dengan mengaktifkan mode pengembang di HP Samsung adalah membatasi jumlah aplikasi di background.

Dengan bisa membatasi jumlah aplikasi yang berjalan di belakang layar, maka anda bisa mengurangi penggunaan kuota internet, daya baterai, dan juga hardware HP anda.

  • Mengatur kecepatan animasi

Fitur berikutnya yang juga bisa anda akses setelah mengaktifkan mode pengembang di HP Samsung adalah fitur untuk mengatur kecepatan animasi.

Dengan bisa mengatur kecepatan animasi di HP, maka anda bisa membuat tampilan sistem operasi Android di HP anda lebih lancar dari sebelumnya.

Selain itu semua, sebenarnya masih ada banyak sekali opsi atau fitur yang bisa anda akses setelah mengaktifkan opsi pengembang di handphone Samsung. Namun sekali lagi, tidak semua opsi tersebut aman untuk anda gunakan.

Langkah-Langkah Mengaktifkan Opsi Pengembang di Handphone Samsung

Cara Mengaktifkan Opsi Pengembang di Handphone Samsung

Setelah mengetahui apa saja risiko dan juga fitur yang bisa anda akses, sekarang anda bisa mempelajari cara mengaktifkan opsi pengembang di handphone Samsung.

Seperti yang sudah disebutkan, sebenarnya cara untuk bisa mengakses fitur mode pengembang di HP Samsung itu cukup mudah. Untuk anda yang belum pernah melakukannya, anda bisa ikuti panduan berikut ini:

  1. Masuk ke menu Pengaturan atau Setting di HP anda.
  2. Berikutnya, cari dan pilih menu Tentang Ponsel atau About Phone.
  3. Setelah berhasil masuk ke dalam Tentang Ponsel, carilah kolom yang berisi Informasi Perangkat Lunak.
  4. Jika anda sudah menemukan kolom tersebut, tap pada kolom tersebut sebanyak 7 kali.

Bila anda mengikuti langkah-langkah tersebut dengan benar, maka setelah melakukan tap sebanyak 7 kali pada kolom yang tepat, akan muncul notifikasi bahwa anda sudah masuk ke dalam mode pengembang di bagian bawah layar HP.

Setelah mendapatkan notifikasi tersebut, maka anda sudah bisa melihat berbagai menu tambahan di dalam Pengaturan atau Setting HP Samsung.

Bagaimana Cara Mematikan Opsi Pengembang di HP Samsung?

Lalu bagaimana caranya untuk mematikan opsi pengembang di HP Samsung? Untuk anda yang sudah tidak ingin mengakses berbagai fitur di mode pengembang, anda hanya perlu lakukan kebalikannya saja.

Akses menu Tentang Ponsel kembali dan tap sebanyak 7 kali di kolom Informasi Perangkat Lunak. Setelah melakukan hal tersebut, maka mode pengembang akan kembali ke kondisi non aktif.

Jadi hanya seperti itu saja cara mengaktifkan opsi pengembang di handphone Samsung. Bagaimana? Apakah caranya cukup sulit untuk anda lakukan?