Cara Menggandakan Aplikasi di HP Samsung Tanpa Aplikasi Tambahan

Beranda / Tips & Trik / Cara Menggandakan Aplikasi di HP Samsung Tanpa Aplikasi Tambahan

Apakah anda ingin bisa menggunakan 2 akun Whatsapp secara bersamaan di dalam satu HP saja? Jika anda ingin melakukan hal tersebut, maka anda perlu mempelajari bagaimana cara menggandakan aplikasi di HP Samsung.

HP Samsung memang adalah salah satu merek HP Android yang sudah dilengkapi dengan fitur khusus yang bisa anda gunakan untuk menggandakan aplikasi. Namun demikian, fitur tersebut perlu anda aktifkan terlebih dahulu.

Untuk anda yang menggunakan HP Samsung dan masih belum mengetahui bagaimana cara menggandakan aplikasi di HP anda, maka anda bisa pelajari caranya di dalam artikel ini.

Apa Fungsi Fitur Pengganda Aplikasi di HP Samsung?

Sebelum menjabarkan secara lengkap mengenai bagaimana cara menggandakan aplikasi di HP Samsung, anda perlu mengetahui terlebih dahulu apa saja fungsi dari fitur pengganda aplikasi di HP Samsung tersebut.

Berikut ini adalah beberapa fitur pengganda aplikasi yang bisa anda temukan di semua HP Samsung tipe apapun:

  • Untuk membuka 2 akun secara bersamaan

Fungsi yang pertama dari adanya fitur pengganda aplikasi di dalam HP Samsung adalah untuk membuka 2 akun secara bersamaan di dalam satu HP.

Misalkan saja anda memiliki 2 akun Whatsapp, maka anda bisa membuka kedua akun tersebut secara bersamaan tanpa harus menggunakan 2 HP.

  • Untuk memisahkan antara satu akun dengan akun yang lain

Selain berfungsi untuk membuka 2 akun secara bersamaan dengan satu HP saja, fungsi lain dari fitur pengganda aplikasi di HP Samsung adalah untuk memisahkan data dari satu akun dengan akun yang lain.

Sebagai contohnya, anda memang bisa membuka 2 akun Facebook dengan menggunakan satu aplikasi saja. Namun data kedua akun tersebut akan tercampur.

Untuk memudahkan anda memisahkan data kedua akun Facebook tersebut, anda bisa membuka kedua akun di aplikasi yang berbeda dengan menggunakan fitur pengganda di HP Samsung.

Langkah-Langkah Mengaktifkan Fitur Pengganda Aplikasi di HP Samsung

Cara Menggandakan Aplikasi di HP Samsung

Seperti yang sudah disebutkan, semua tipe HP Samsung memiliki fitur untuk menggandakan aplikasi. Masalahnya, tidak semua pemilik HP Samsung mengetahui cara mengaktifkan fitur tersebut.

Untuk anda yang belum mengetahui bagaimana cara mengaktifkan fitur tersebut, anda bisa mempelajari langkah-langkahnya berikut ini:

  1. Yang pertama kali harus anda lakukan adalah akses menu Pengaturan atau Setting di HP Samsung.
  2. Selanjutnya, gulirkan layar HP anda untuk mencari menu Fitur Lanjutan atau Additional Feature.
  3. Setelah anda masuk ke dalam menu tersebut, cari dan masuk ke dalam menu Dual Messenger.
  4. Berikutnya, anda bisa memilih beberapa aplikasi yang bisa anda gandakan di dalam menu tersebut.
  5. Jika anda ingin menggandakan aplikasi tertentu, anda hanya perlu menggeser tombolnya ke kanan.

Bila anda sudah mengaktifkan pengganda aplikasi tersebut, maka seharusnya anda sudah bisa melihat ada 2 icon aplikasi messenger di home screen HP Samsung anda. Untuk aplikasi messenger yang hasil penggandaan akan memiliki tanda clone di pojok kanan bawahnya.

Cara Menggunakan Aplikasi yang Sudah Digandakan di HP Samsung

Lalu bagaimanakah cara untuk menggunakan aplikasi yang sudah berhasil anda gandakan di HP Samsung tersebut? Untuk anda yang sudah mengetahui bagaimana cara menggandakan aplikasi di HP Samsung, maka anda bisa menggunakan aplikasi tersebut dengan cara berikut ini:

  1. Klik pada icon aplikasi hasil penggandaan di home screen HP Samsung anda.
  2. Berikutnya, login dengan menggunakan akun yang sudah anda buat.
  3. Jika sudah berhasil login, maka anda sudah bisa menggunakan aplikasi tersebut seperti aplikasi yang asli.

Apa Kekurangan Menggunakan Fitur Pengganda Aplikasi?

Sekarang anda sudah mengetahui bagaimana cara menggandakan aplikasi di HP Samsung dan juga cara menggunakan aplikasi yang sudah anda gandakan.

Lalu apakah fitur tersebut tidak memiliki kekurangan sama sekali? Sayangnya, meskipun merupakan fitur bawaan, sebenarnya fitur pengganda aplikasi ini masih memiliki kekurangan.

Salah satu kekurangan dari menggandakan aplikasi messenger di dalam HP Android merek apapun itu adalah kebutuhan RAM yang makin meningkat.

Semua itu karena HP anda mau tidak mau harus menjalankan 2 buah aplikasi yang sama. Apalagi aplikasi messenger seperti Whatsapp itu adalah aplikasi yang terus menerus berjalan di belakang layar.

Oleh sebab itu, jika anda ingin menggunakan fitur pengganda aplikasi bawaan HP Samsung ini, pastikan memori RAM HP Samsung yang anda miliki cukup besar. Jika kapasitas RAM HP Samsung anda hanya 3 GB atau bahkan dibawahnya, sebaiknya jangan gunakan fitur tersebut.

Apakah Akun Anda Aman Jika Dibuka di Aplikasi yang Digandakan?

Lalu apakah akun yang anda miliki cukup aman ketika anda buka atau akses melalui aplikasi hasil penggandaan di HP Samsung?

Untuk masalah keamanan, sampai saat ini akun yang anda buka atau akses dari aplikasi hasil penggandaan di HP Samsung tidak mengalami masalah apapun.

Hal tersebut karena memang aplikasi hasil penggandaan di HP Samsung itu bekerja secara terpisah. Oleh sebab itu, sistem keamanan di dalam aplikasi tersebut tidak mendeteksi adanya keanehan.

Namun demikian, jika anda memang merasa ragu, maka lebih baik jangan gunakan cara ini. Untuk anda yang merasa ragu dengan keamanannya, anda bisa mengakses akun lain dengan menggunakan HP Android lain.

Bagaimana? Sekarang anda sudah paham bukan mengenai bagaimana cara menggandakan aplikasi di HP Samsung itu? Kalau anda sendiri sudah pernah menggunakan fitur bawaan tersebut atau belum?