Apakah anda baru saja mencoba menggunakan aplikasi DANA? Jika anda baru saja menjadi pengguna aplikasi DANA, sudah taukah anda bagaimana cara top up DANA tersebut?
Sebagai pengguna baru, biasanya kebanyakan masih bingung mengenai bagaimana caranya mengisi saldo di aplikasi DANA tersebut.
Padahal, cara untuk mengisi saldo aplikasi DANA itu cukup banyak dan juga mudah. Jika anda masih belum mengetahui bagaimana cara melakukan hal tersebut, anda bisa mempelajari apa saja media yang bisa anda gunakan dan bagaimana caranya di artikel ini.
Apa Itu Aplikasi DANA?
Sebelum membahas mengenai bagaimana cara top up DANA, pertama-tama anda perlu mengetahui terlebih dahulu mengenai apa itu aplikasi DANA.
Memang benar, aplikasi DANA sudah menjadi salah satu aplikasi dompet digital yang jumlah penggunanya terus meningkat. Namun meskipun demikian, pastinya masih banyak yang belum mengetahui tentang aplikasi tersebut.
Sebenarnya apa itu aplikasi DANA? Aplikasi DANA merupakan sebuah aplikasi dompet digital yang bisa anda gunakan sebagai media untuk melakukan pembayaran secara online maupun offline.
Selain menjadi alat pembayaran cashless, DANA ini juga bisa anda gunakan untuk membeli pulsa maupun token listrik. Dan tidak berhenti sampai disitu saja, aplikasi DANA ini bahkan juga bisa anda gunakan untuk membayar tagihan.
Berbagai Macam Keuntungan Menggunakan Aplikasi DANA
Lalu apa saja keuntungan yang bisa anda dapatkan setelah menggunakan aplikasi DANA? Berikut ini merupakan berbagai macam keuntungan yang bisa anda dapatkan dengan menggunakan aplikasi tersebut:
1. Bisa anda gunakan untuk menerima pembayaran
Apakah anda belum memiliki rekening bank untuk menerima pembayaran dari orang lain? Tidak jadi masalah. Jika anda belum memiliki rekening bank, anda bisa menggunakan aplikasi DANA sebagai gantinya.
Anda bisa menerima uang kiriman dari orang lain dengan menggunakan aplikasi DANA. Yang anda perlu berikan kepada mereka hanyalah nomor HP yang terhubung dengan aplikasi DANA saja.
2. Bisa anda gunakan untuk membayar di berbagai merchant
Fungsi utama dari aplikasi DANA memang adalah untuk dompet digital. Oleh sebab itu, sudah pasti anda bisa menggunakan aplikasi ini untuk membayar di berbagai merchant.
Anda bisa membayar merchant dengan menggunakan aplikasi DANA baik secara online maupun offline.
Hampir semua marketplace saat ini sudah menerima pembayaran menggunakan aplikasi DANA. Dan bukan hanya itu saja, bahkan merchant offline juga sudah banyak yang menggunakan DANA.
3. Aman dari risiko mendapatkan uang palsu
Dengan adanya aplikasi DANA, anda juga bisa terbebas dari risiko mendapatkan uang palsu. Hal tersebut karena semua pembayaran bisa anda lakukan melalui aplikasi DANA ini.
4. Banyak diskon dan juga promo dari DANA maupun merchant
Keuntungan berikutnya menggunakan aplikasi DANA adalah anda bisa mendapatkan diskon dan juga promo baik dari aplikasi DANA sendiri ataupun dari merchant.
Berbagai Macam Cara Top Up DANA yang Bisa Anda Gunakan
Dengan makin bertambahnya jumlah pengguna dan juga merchant yang bekerjasama, maka sudah pasti DANA juga makin mempermudah penggunanya.
Hal tersebut bisa anda lihat melalui berbagai macam cara top up DANA yang bisa anda gunakan. Jika anda bandingkan dengan awal kemunculannya, sekarang proses top up atau isi saldo DANA menjadi makin mudah.
Berikut ini merupakan berbagai macam cara isi saldo DANA yang bisa anda gunakan:
1. Cara Top Up DANA dari ATM
Cara top up di akun DANA yang pertama dan yang paling mudah adalah dengan menggunakan mesin ATM.
Hampir semua bank sudah bisa anda gunakan untuk mengirimkan uang ke dalam aplikasi DANA. Berikut ini adalah langkah-langkah untuk mengisi saldo aplikasi DANA melalui mesin ATM:
- Pertama, buka terlebih dahulu aplikasi DANA yang anda miliki.
- Selanjutnya, pilih menu Top Up.
- Kemudian pilih metode Transfer Bank beserta dengan nama Bank yang akan anda gunakan.
- Setelah itu akan muncul nomor rekening virtual account yang bisa anda gunakan untuk top up.
- Berikutnya, pergi ke mesin ATM terdekat.
- Masukkan kartu ATM dan pin anda.
- Selanjutnya, pilih menu Transfer.
- Setelah itu, pilih Virtual Account.
- Masukkan nomor rekening virtual account yang muncul di aplikasi DANA.
- Jika sudah, tuliskan nominal uang yang ingin anda top up.
- Bila sudah, anda bisa tekan tombol Kirim.
Setelah anda menekan tombol Kirim, maka seharusnya anda akan mendapatkan notifikasi ataupun SMS bahwa proses top up berhasil.
Anda bisa langsung cek saldo di dalam akun DANA anda melalui aplikasi yang terpasang di smartphone anda.
2. Cara Isi Saldo Dana dari Internet Banking
Selain bisa menggunakan mesin ATM, sebenarnya anda juga bisa top up saldo DANA menggunakan internet banking.
Lalu bagaimana cara top up DANA melalui internet banking tersebut? Sebenarnya caranya tidak berbeda jauh dari menggunakan mesin ATM. Berikut ini langkah-langkah untuk top up saldo DANA melalui internet banking:
- Buka aplikasi DANA yang terpasang di smartphone anda.
- Kemudian, masuk ke dalam menu Top Up.
- Pilih menu Internet Banking.
- Berikutnya, pilih bank yang akan anda gunakan untuk top up.
- Jika sudah memilih menu tersebut, anda akan mendapatkan rekening virtual account.
- Selanjutnya, buka internet banking yang anda miliki.
- Pilih Transfer Virtual Account.
- Masukkan rekening virtual account yang anda dapatkan dari aplikasi DANA.
- Selanjutnya, masukkan nominal uang yang ingin anda masukkan ke dalam akun DANA.
- Jika sudah, masukkan PIN dari token internet banking yang anda miliki.
- Terakhir, tekan tombol Kirim.
Jika anda sudah menekan tombol Kirim, maka anda bisa langsung cek saldo akun DANA anda. Seharusnya anda sudah bisa melihat saldo akun DANA yang anda miliki sudah bertambah sesuai dengan jumlah yang anda kirimkan dari internet banking.
3. Cara Top Up Dana dari Mini Market
Selain melalui bank, anda sebenarnya juga bisa top up di akun DANA melalui mini market. Jadi meskipun anda tidak memiliki rekening bank, anda masih bisa mengisi saldo akun DANA yang anda miliki.
Lalu bagaimana cara top up DANA melalui mini market tersebut? Berikut ini langkah-langkahnya:
- Langsung datang ke bagian kasir mini market untuk melakukan top up DANA.
- Kemudian, sampaikan nomor HP yang anda gunakan untuk akun DANA.
- Setelah itu, sebutkan nominal yang ingin anda top up.
- Terakhir, bayar ke kasir mini market.
Sama seperti ketika anda top up melalui mesin ATM maupun internet banking, proses top up melalui mini market ini juga cukup cepat.
Seharusnya setelah anda membayar di kasir, maka proses top up di akun DANA anda sudah berhasil.
Jadi bagaimana? Kalau anda sendiri, anda terbiasa menggunakan cara top up DANA yang mana? Kenapa anda lebih suka menggunakan cara tersebut?