Beberapa waktu lalu, KBS World TV akan mencari MC baru untuk acara Music Bank. Ketika pihak KBS World TV akan mencari MC baru, banyak penggemar KPop di tanah air mulai mencari bagaimana cara vote idol di Music Bank KBS World TV.
Hal tersebut karena memang biasanya stasiun KBS World TV ini sering menerapkan metode voting untuk mencari pengganti MC, terutama untuk acara Music Bank.
Hanya saja, kali ini memang cukup menarik. Untuk penggantian MC acara Music Bank kali ini, KBS World TV memang tidak memberikan link vote. Oleh sebab itu, makin banyak orang penasaran mengenai bagaimana cara vote idol di Music Bank KBS World TV.
Apakah anda saat ini juga masih mencari mengenai bagaimana caranya untuk memberikan voting MC acara Music Bank tersebut? Jika anda mencari informasi tersebut, maka anda bisa mendapatkan informasi lengkapnya di dalam artikel ini.
Apa Itu Acara Music Bank?
Sebelum membahas mengenai bagaimana cara vote idol di Music Bank KBS World TV, pertama-tama anda harus mengetahui terlebih dahulu mengenai apa itu acara Music Bank.
Music Bank memang adalah acara yang cukup terkenal, terutama bagi anda yang suka dengan KPop. Namun meskipun sudah sangat terkenal, masih ada banyak orang yang belum mengetahui tentang acara ini.
Music Bank ini adalah acara yang membahas mengenai musik-musik Korea Selatan terbaru. Di dalam acara ini, anda akan mendapatkan informasi mengenai KPop Chart terbaru.
Dan menariknya, acara Music Bank ini bisa anda nikmati dengan cara berlangganan TV kabel ataupun langsung streaming di website resminya.
Selain menarik dari segi kontennya, kebanyakan orang menyaksikan acara Music Bank ini juga karena MC yang membawakan acaranya. Hal tersebut karena mayoritas MC acara Music Bank ini adalah artis Korea Selatan yang terkenal.
Jika anda belum pernah menonton acara ini, anda bisa coba menonton acaranya terlebih dahulu setiap hari Jumat pada pukul 15.00 WIB atau 17.00 KST.
Metode Acara Music Bank Membuat K-Chart
Karena merupakan salah satu acara musik yang menjadi acuan untuk industri musik di Korea Selatan, maka tidak heran jika banyak orang tertarik untuk mengetahui bagaimana cara Music Bank ini membuat K-Chart.
Jadi selain bagaimana cara vote idol di Music Bank KBS World TV, banyak orang juga ingin mengetahui bagaimana K-Chart dibuat.
Jika anda perhatikan, ternyata acara Music Bank memang menggunakan banyak pertimbangan untuk menentukan K-Chart per minggunya. Oleh sebab itu, K-Chart yang muncul di dalam acara ini memang terbilang sangat akurat.
Berikut ini adalah beberapa hal yang paling sering menjadi pertimbangan acara Music Bank untuk membuat K-Chart mingguan:
- Seberapa sering sebuah lagu diputar di program KBS World TV.
- Music Bank juga memperhatikan frekuensi pemutaran sebuah lagu di stasiun radio.
- Acara Music Bank juga menggunakan survey panel untuk menentukan lagu apa yang menempati posisi pertama secara mingguan.
- Selain itu semua, Music Bank juga sekaligus memperhatikan penggunaan sebuah lagu sebagai nada dering.
- Dan terakhir, acara ini juga sangat memperhatikan penjualan lagu di platform digital.
Jika sebuah lagu mendapatkan poin cukup tinggi untuk semua hal tersebut, maka kemungkinan lagu tersebut akan menduduku posisi pertama di dalam K-Chart acara Music Bank di Korea Selatan.
Dan menariknya, ada cukup banyak lagu yang berhasil bertahan cukup lama di posisi pertama K-Chart acara Music Bank ini.
Siapa yang Bisa Memberikan Vote Idol di Music Bank?
Setelah mengetahui apa itu Music Bank, lalu bagaimana cara vote idol di Music Bank KBS World TV? Dan siapa saja yang boleh memberikan voting?
Untuk pemilihan pengganti MC acara Music Bank ini sebenarnya siapa saja boleh mengikuti votingnya. Hanya saja, memang ada beberapa syarat yang harus anda penuhi agar voting anda diterima.
Apa saja syaratnya? Berikut adalah beberapa syarat agar voting MC acara Music Bank anda diterima oleh produser:
- Voting harus anda berikan di tempat yang tepat
KBS World TV kali ini memang sengaja merahasiakan tempat untuk memberikan voting MC acara Music Bank. Oleh sebab itu, jika anda memang tertarik ingin memberikan voting, anda harus mengetahui terlebih dahulu dimana tempatnya.
Jika anda memberikan voting di tempat yang salah, maka voting yang anda berikan tidak akan masuk hitungan produser acara Music Bank.
- Voting harus anda tuliskan dalam bahasa Inggris
Syarat berikutnya agar voting yang anda berikan masuk perhitungan produser acara Music Bank adalah harus anda tuliskan dalam bahasa Inggris.
Dan bukan hanya itu saja, sebisa mungkin anda juga harus memberikan alasan kenapa anda memberikan voting untuk artis kesukaan anda tersebut.
Panduan Vote Idol di Music Bank KBS World TV
Sebagian besar dari anda pasti sudah sangat penasaran mengenai bagaimana cara vote idol di Music Bank KBS World TV. Hal tersebut karena memang sampai saat ini, Produser KBS World TV tidak memberikan informasi mengenai tempat votingnya.
Jika anda ingin memberikan voting, anda bisa mengikuti panduan berikut ini:
- Pertama-tama, jalankan aplikasi Youtube yang terpasang di dalam HP anda.
- Setelah itu, cari channel KBS World TV.
- Jika sudah menemukan channelnya, anda bisa memberikan voting pada video berjudul “PD & Directors Interview (2021 K-POP TALK SHOW)”.
- Cara untuk memberikan votingnya adalah dengan menuliskan komentar di video tersebut dengan menggunakan bahasa Inggris.
Jadi hanya seperti itu saja sebenarnya cara vote idol di Music Bank KBS World TV. Cukup mudah bukan sebenarnya?