Tertarik ingin membeli motor Honda? Jika anda ingin membeli motor Honda dan anda berdomisili di kota Bandung, maka anda bisa datang ke banyak dealer motor Honda Bandung.
Jika anda bandingkan dengan membeli motor bekas, jelas membeli motor di dealer resmi milik Honda itu jauh lebih menguntungkan.
Selain itu, banyak sekali dealer motor Honda di kota Bandung yang mengadakan promo khusus bagi anda yang ingin membeli motor dengan sistem kredit.
Lalu apa saja promo-promo yang bisa anda dapatkan ketika membeli motor di dealer resmi tersebut? Selain itu, dimana saja alamat dealer Honda di kota Bandung yang mengadakan promo-promo menarik tersebut?
Untuk anda yang ingin mengetahui apa saja promonya dan dimana saja alamat dealer Honda yang paling banyak promonya, anda bisa baca semua hal tersebut di dalam artikel ini.
Berbagai Macam Promo Menarik di Dealer Honda
Seperti yang sudah dijelaskan, memang ada banyak sekali dealer Honda di Bandung yang mengadakan promo-promo menarik.
Tentunya banyak dari anda yang tertarik bukan dengan apa saja promo yang bisa anda dapatkan tersebut? Berikut ini adalah beberapa contoh promo yang bisa anda peroleh ketika membeli motor di dealer resmi kota Bandung:
Cashback
Promo pertama yang sudah pasti akan anda dapatkan ketika membeli motor Honda di dealer resmi adalah promo cashback.
Jadi setiap kali anda melakukan pembelian, anda akan mendapatkan pengembalian dana sekian persen dari harga motor yang anda beli.
Menariknya, promo cashback ini tidak hanya bisa anda dapatkan jika membeli motor Honda secara kredit saja. Anda yang membeli dengan pembayaran cash juga bisa mendapatkan promo cashback ini.
Potongan harga
Selain bisa mendapatkan cashback, ada beberapa dealer motor Honda Bandung yang juga berani memberikan promo berupa potongan harga untuk anda yang membeli motor Honda dengan sistem kredit maupun cash.
Namun jika anda mempertanyakan soal besarnya potongan harga, maka sudah pasti yang mendapatkan promo potongan harga paling besar adalah yang melakukan pembelian motor Honda secara kredit.
Potongan angsuran
Jika bukan mendapatkan promo cashback dan juga potongan harga, anda juga bisa mendapatkan promo seperti potongan angsuran di beberapa dealer motor Honda Bandung.
Sayangnya, potongan angsuran ini hanya bisa anda dapatkan jika membeli motor Honda dengan sistem kredit saja. Namun memang, potongan angsuran ini juga cukup besar, terutama jika anda mengambil tenor cukup panjang.
Asuransi
Promo selanjutnya yang juga bisa anda dapatkan ketika membeli di beberapa dealer motor Honda Bandung adalah asuransi.
Ada banyak sekali jenis asuransi yang bisa anda dapatkan selama masa tenor kredit. Selain asuransi kehilangan, anda juga terkadang bisa mendapatkan promo asuransi TLO untuk motor yang anda beli secara kredit.
Tips Memilih Dealer Honda
Jika anda menanyakan mengenai berapa jumlah dealer motor Honda Bandung, maka jumlahnya ada ratusan. Karena jumlahnya cukup banyak, maka tentunya anda pasti akan kebingungan menentukan manakah dealer yang harus anda datangi jika ingin membeli motor Honda.
Untuk anda yang bingung menentukan mana dealer motor Honda Bandung yang paling tepat, maka anda bisa memilih menggunakan tips berikut ini:
Pilih dealer yang benar-benar resmi
Jika anda ingin membeli motor Honda dalam kondisi baru, maka pastikan untuk memilih membelinya di dealer yang benar-benar resmi.
Ada banyak sekali dealer yang menggunakan ornamen seperti dealer Honda. Namun jika anda perhatikan, ternyata dealer tersebut bukanlah dealer resmi.
Untuk memudahkan mengetahui apakah dealer tersebut termasuk dealer resmi milik Honda, anda bisa cek alamatnya di Google bisnis.
Pilih dealer yang memiliki bengkel
Selain memastikan bahwa dealer yang anda datangi termasuk dealer resmi dari Honda, sebaiknya anda juga memilih membeli motor di dealer Honda yang sudah memiliki bengkel juga.
Kenapa? Jika anda memilih membeli motor Honda baru di dealer yang memiliki bengkel, maka anda bisa sekaligus melakukan service rutin di tempat itu juga.
Selain itu, membeli di dealer yang juga memiliki bengkel akan memudahkan jika anda ingin klaim garansi ketika motor yang anda beli mengalami kerusakan.
Pilih dealer dengan promo terbaik
Jika anda sudah memastikan bahwa dealer yang anda datangi adalah dealer resmi dan memiliki bengkel juga, maka hal terakhir yang perlu anda perhatikan adalah masalah promo yang bisa mereka berikan kepada anda.
Sebisa mungkin, pilih untuk membeli motor Honda baru di dealer yang berani memberikan promo yang terbaik untuk anda. Jika memungkinkan, anda bisa survey satu per satu seluruh dealer Honda yang ada di kota Bandung untuk membandingkan terlebih dahulu promonya.
Alamat Dealer Honda Resmi di Kota Bandung
Untuk anda yang memang sudah berniat untuk membeli motor Honda baru dengan sistem pembayaran kredit ataupun tunai, maka anda bisa coba datang langsung ke salah satu dealer resmi di kota Bandung berikut ini:
1. Netral Jaya Motor
Netral Jaya Motor adalah salah satu dealer Honda resmi yang sudah berdiri cukup lama di kota Bandung. Dealer ini berada di alamat Jalan Pasirkaliki 100.
Untuk anda yang ingin mengetahui mengenai promo dan juga jam pelayanan dealer tersebut, anda bisa langsung mengakses website resminya.
2. PT Wijaya Abadi Mulia
Jika anda mencari dealer Honda resmi di Bandung yang juga sudah memiliki bengkel, maka anda bisa ih untuk datang ke PT Wijaya Abadi Mulia.
Dealer satu ini berada di jalan Gegerkalong Hilir nomor 68. Dealer ini buka setiap hari dari jam 08.00 WIB sampai jam 17.00 WIB.
Untuk anda yang ingin bertanya-tanya melalui telepon lebih dahulu, anda bisa menghubungi customer service dari dealer PT Wijaya Abadi Mulia ini di nomor (022) 2017600.
3. Aceh Motor
Rekomendasi dealer motor Honda berikutnya adalah Aceh Motor. Dealer satu ini juga sudah memiliki bengkel resmi dari AHASS.
Dealer Aceh Motor ini bisa anda temukan di jalan Aceh nomor 25 kota Bandung. Untuk jam operasionalnya, dealer Aceh Motor buka dari hari Senin sampai hari Sabtu dari jam 08.00 WIB sampai jam 16.00 WIB.
4. Amarta
Selain 3 dealer motor resmi dari Honda tersebut, masih ada satu lagi rekomendasi dealer Honda yaitu Amarta.
Sama halnya seperti Netral Jaya Motor, dealer Amarta ini juga sudah memiliki website resmi. Dengan begitu, maka anda bisa mendapatkan informasi secara online mengenai promo pembelian dan juga pendaftaran service berkala.
Dealer Amarta ini berada di jalan Moh Toha 136. Untuk jam operasionalnya, anda bisa cek langsung di website resminya.
Bagaimana? Cukup banyak bukan rekomendasi dealer motor Honda Bandung yang termasuk dealer resmi? Kalau anda sendiri lebih memilih membeli di dealer yang mana?