Jika anda berbicara soal Instagram, memang sosial media satu ini penuh dengan hal yang berbau estetika. Ada banyak sekali cara untuk membuat tampilan postingan Instagram anda terlihat rapi dan menarik. Salah satu caranya adalah menggunakan foto carousel Instagram.
foto carousel Instagram sebenarnya sudah pernah menjadi tren beberapa tahun lalu. Meskipun sudah tidak sepopuler masa lalu, masih banyak yang menggunakan teknik ini untuk memperindah tampilan akun Instagramnya.
Lalu bagaimana dengan anda? Apakah anda sudah pernah mencoba membuat foto carousel Instagram untuk akun anda? Ataukah anda justru belum paham mengenai bagaimana cara membuatnya?
Jika anda belum membuat hal tersebut karena tidak paham bagaimana cara membuatnya, anda bisa luangkan sedikit waktu untuk mempelajari caranya di artikel ini.
Apa Itu Mode Foto Carousel di Instagram?
Meskipun sempat menjadi tren, nyatanya memang masih banyak orang yang belum mengetahui apa itu foto carousel Instagram.
Lalu apa sebenarnya carousel itu? Maksud dari foto carousel itu sendiri adalah satu postingan di Instagram yang terdiri dari beberapa macam foto yang berurutan.
Setiap foto carousel tersebut sebenarnya merupakan satu foto yang utuh. Hanya saja, foto tersebut dipotong menjadi beberapa bagian agar sesuai dengan ukuran lebar postingan Instagram.
Apa Manfaat Membuat Foto Carousel?
Sekarang anda sudah mengetahui apa maksud dari foto carousel yang ada di Instagram. Setelah paham mengenai hal tersebut, kemungkinan ada beberapa dari anda yang bertanya-tanya apa manfaat membuat foto dengan mode seperti itu di Instagram.
Apakah membuat foto carousel itu hanya untuk tujuan memperindah postingan anda saja? Ternyata, ada cukup banyak manfaat yang bisa anda dapatkan dengan menggunakan mode carousel. Berikut adalah beberapa manfaatnya:
- Meningkatkan engagement konten Instagram
Manfaat pertama menggunakan postingan dengan tipe carousel di Instagram ini adalah bisa meningkatkan engagement konten anda.
Hal ini tentu sangat penting, terutama jika anda memang ingin membuat akun Instagram untuk tujuan mencari penghasilan.
Makin tinggi nilai engagement konten anda terhadap jumlah follower, maka makin mahal anda bisa mematok tarif endorsement di dalam akun Instagram tersebut.
- Lebih mudah menggunakan Instagram untuk micro blogging
Sebelum ada mode carousel ini, cukup sulit jika anda ingin menggunakan Instagram sebagai platform blogging. Hal tersebut karena space anda untuk menyampaikan pesan sangatlah terbatas.
Namun setelah ada fitur carousel ini, maka anda bisa memanfaatkannya untuk membuat micro blogging di dalam akun Instagram anda.
Dengan bisa membuat micro blogging, maka kesempatan anda untuk mendapatkan uang melalui akun Instagram juga menjadi makin terbuka lebar.
- Lebih cepat menambah follower akun Instagram
Karena bsia meningkatkan engagement konten serta anda bisa membuat konten yang temanya jauh lebih luas, maka secara tidak langsung mode carousel di dalam Instagram juga bermanfaat untuk mempercepat penambahan follower di akun anda.
Makin cepat akun Instagram anda memiliki banyak follower, maka makin cepat pula anda bisa memonetisasikan akun tersebut.
Bagaimana Cara Membuat Foto Carousel?
Setelah paham mengenai apa itu carousel dan juga manfaatnya, sekarang anda bisa mempelajari mengenai bagaimana cara membuatnya.
Untuk bisa membuat postingan Instagram dengan mode carousel, pertama-tama anda harus mempersiapkan terlebih dahulu beberapa foto sekuensial yang sudah terpotong sesuai lebar postingan Instagram.
Bagi anda yang belum paham mengenai bagaimana cara membuat foto yang siap untuk anda posting dengan mode carousel, anda bisa ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Hal pertama yang perlu anda lakukan adalah mencari foto yang ingin anda posting dengan mode carousel. Sebisa mungkin pilih foto yang memiliki resolusi tinggi serta ukuran yang cukup lebar.
- Setelah itu, download aplikasi Panorama Crop dari Playstore ataupun App Store.
- Selanjutnya, potong foto yang sudah anda siapkan menggunakan aplikasi Panorama Crop. Anda bisa memotong foto tersebut menjadi 10 bagian.
- Jika sudah terpotong menjadi 10 bagian, anda bisa memposting foto tersebut di Instagram.
Lalu bagaimana cara membuat postingan foto Instagram dengan menggunakan mode carousel tersebut? Jika anda susah menyiapkan 10 foto yang sudah terpotong rapi, maka anda bisa ikuti langkah-langkah berikut ini untuk posting foto tersebut di aplikasi Instagram:
- Jalankan aplikasi Instagram yang ada di dalam HP anda.
- Kemudian, login terlebih dahulu ke dalam akun Instagram.
- Tekan tombol + dan pilih untuk membuat postingan baru.
- Selanjutnya, pilih Mode Carousel.
- Jika sudah masuk ke dalam Mode Carousel, pilih foto yang sudah anda persiapkan menjadi foto carousel.
- Bila sudah selesai, anda bisa tambahkan caption dan tekan tombol Publish.
Catatan:
Pastikan untuk mengingat urutan foto yang sudah anda potong ketika mengunggahnya dalam mode carousel. Jika urutannya tidak sesuai, maka tampilan postingan anda tidak akan bisa terbaca atau tidak bisa terlihat dengan jelas.
Tips Membuat Micro Blogging Dengan Mode Carousel
Seperti yang sudah disebutkan, anda memang bisa menggunakan mode carousel ini untuk tujuan micro blogging di Instagram.
Namun demikian, masih banyak orang yang belum paham mengenai bagaimana caranya membuat micro blogging yang bagus dengan menggunakan mode carousel di Instagram.
Berikut adalah beberapa tips yang bisa anda gunakan untuk membuat micro blogging yang bagus di Instagram:
- Gunakan warna-warna yang sesuai dengan obyek
Hal pertama yang wajib anda perhatikan ketika membuat micro blogging dengan mode carousel adalah warna postingannya.
Pastikan untuk menggunakan warna-warna yang sesuai dengan obyek yang ada di dalam foto. Sebisa mungkin pilih warna yang cukup kontras dengan obyek di dalam foto anda.
- Berikan cukup banyak negative space
Tips berikutnya agar anda bisa membuat micro blogging yang bagus di Instagram dengan mode carousel adalah berikan cukup banyak negative space di setiap foto anda.
Negative space tersebut akan membuat informasi yang anda tuliskan di setiap foto menjadi lebih mudah terbaca.
Jadi hanya seperti itu saja sebenarnya cara membuat foto carousel Instagram. Cukup mudah bukan sebenarnya?