Membuat Nama Dengan Tulisan Arab di Akun Medsos, Bagaimana Caranya?

Beranda / Tips & Trik / Membuat Nama Dengan Tulisan Arab di Akun Medsos, Bagaimana Caranya?

Masih penasaran bagaimana caranya orang-orang membuat nama dengan menggunakan tulisan Arab di akun media sosialnya? Ternyata hal tersebut tidak sesulit yang anda bayangkan.

Selain tidak begitu sulit, cara untuk menuliskan nama di media sosial menggunakan tulisan Arab itu juga ada banyak. Jadi jika anda tidak bisa menggunakan cara yang pertama, anda masih bisa menggunakan cara yang lainnya lagi.

Penasaran seperti apa saja cara membuat nama dengan tulisan Arab itu? Untuk anda yang ingin mengetahui bagaimana caranya, anda bisa pelajari lebih lengkapnya di dalam artikel ini.

Cara Menulis Dengan Bahasa Arab Menggunakan Google Translate

Membuat Nama Dengan Tulisan Arab

Seperti yang sudah disebutkan, ada banyak sekali cara untuk membuat nama dengan tulisan Arab. Salah satu caranya adalah dengan memanfaatkan Google Translate.

Lalu bagaimana caranya menggunakan Google Translate untuk menuliskan nama anda menggunakan tulisan Arab? Berikut ini langkah-langkahnya:

  1. Pertama, buka halaman https://translate.google.co.id/ terlebih dahulu menggunakan browser di HP anda.
  2. Setelah itu, ubah pengaturan bahasa di kolom sebelah kiri menjadi Bahasa. Sedangkan di kolom kanan ubah menjadi Arab.
  3. Kemudian, ketikkan nama anda di kolom sebelah kiri.
  4. Ketika anda mengetikkan nama anda di kolom kiri, maka secara otomatis nama anda juga akan muncul di kolom kanan dalam bentuk tulisan Arab.
  5. Jika nama anda dalam tulisan Arab sudah muncul, anda hanya perlu menyalinnya dan menempelkannya di akun media sosial apapun.

Catatan:

Ketika anda menyalin tulisan Arab di halaman Google Translate, terkadang ada beberapa media sosial yang tidak bisa membaca format tulisan Arabnya.

Jadi kemungkinan anda tidak bisa mengubah nama akun anda dengan tulisan Arab di semua media sosial menggunakan bantuan Google Translate ini.

Cara Menulis Dengan Tulisan Arab Menggunakan Keyboard Khusus

Jika platform media sosial yang anda miliki ternyata tidak bisa menerima format font dari Google Translate, maka anda masih bisa membuat nama dengan tulisan Arab menggunakan bantuan aplikasi keyboard khusus.

Ada banyak sekali aplikasi keyboard Arab yang bisa anda pasang di HP. Salah satu contohnya adalah aplikasi bernama Keyboard Arab. Aplikasi Keyboard Arab tersebut bisa anda dapatkan di Playstore secara gratis.

Lalu bagaimana cara menggunakan aplikasi tersebut untuk membuat nama anda dengan tulisan Arab? Berikut ini cara untuk menggunakan aplikasi Keyboard Arab:

  1. Pertama, pasang terlebih dahulu aplikasinya di HP anda.
  2. Setelah aplikasi tersebut terpasang, masuk ke dalam menu Pengaturan atau Setting.
  3. Selanjutnya masuk ke dalam menu Additional Setting.
  4. Di dalam menu tersebut, cari menu Bahasa dan Masukan.
  5. Berikutnya cari dan pilih opsi Current Keyboard atau Jenis Keyboard.
  6. Setelah menekan opsi tersebut, maka akan muncul pilihan keyboard yang bisa anda gunakan.
  7. Selanjutnya, pilih Keyboard Arab yang sudah anda pasang sebelumnya.

Jika anda sudah memilih menggunakan Keyboard Arab sebagai default dari keybord di HP anda, maka selanjutnya anda hanya perlu membuka akun media sosial yang anda miliki. Setelah itu, ubah nama dari akun tersebut dengan menggunakan keyboard Arab di HP anda.

Cara Menulis Tulisan Arab Melalui Website Khusus

Selain menggunakan Google Translate dan juga aplikasi Keyboard Arab, anda juga bisa membuat nama anda dengan bahasa Arab melalui website khusus.

Ada cukup banyak website khusus yang memiliki fitur menuliskan nama anda ke dalam bahasa Arab. Jika anda tertarik mencobanya, anda bisa ikuti panduan berikut ini:

  1. Pertama, buka browser di HP anda.
  2. Setelah itu, buka halaman https://www.lexilogos.com/keyboard/arabic.htm.
  3. Jika anda sudah masuk ke halaman tersebut, maka anda akan menemukan satu kotak besar yang di bawahnya terdapat keyboard dalam bahasa Arab.
  4. Selanjutnya, anda hanya perlu mengetikkan nama anda dengan menggunakan keyboard tersebut.
  5. Jika sudah selesai, anda hanya perlu menekan tombol Copy.
  6. Setelah anda berhasil menyalin tulisan Arabnya, berikutnya anda hanya perlu membuka akun media sosial yang ingin anda ganti namanya menggunakan tulisan Arab.
  7. Tempelkan nama anda yang sudah tertulis dalam bahasa Arab ke kolom nama akun di platform media sosial.
  8. Terakhir, tekan tombol Simpan.

Jika anda sudah melakukan semua langkah-langkah tersebut, seharusnya anda sudah berhasil mengubah nama akun media sosial anda menjadi bahasa Arab.

Untuk memastikannya, anda bisa refresh halaman media sosialnya. Jika sudah berhasil, seharusnya nama akun anda sudah berubah menjadi bahasa Arab.

Cara Menuliskan Nama Dengan Bahasa Arab di MS Word

Untuk anda yang terbiasa menggunakan aplikasi MS Word, anda sebenarnya juga bisa membuat nama anda menjadi bahasa Arab dengan menggunakan aplikasi tersebut.

Cara menggunakan MS Word untuk membuat nama anda dengan bahasa Arab juga terbilang cukup mudah. Berikut ini adalah langkah-langkah untuk membuat tulisan Arab di dalam aplikasi MS Word:

  1. Pertama-tama, pastikan MS Word yang anda gunakan di PC maupun di laptop sudah terdapat add on Bahasa Arab.
  2. Jika belum ada, anda bisa unduh dan pasang terlebih dahulu add on tersebut.
  3. Setelah terpasang add on Bahasa Arab, anda hanya perlu masuk ke dalam Setting atau Pengaturan dari aplikasi MS Word.
  4. Selanjutnya, pilih pada menu Bahasa atau Language.
  5. Di dalam menu tersebut, ganti dari Bahasa Indonesia atau Bahasa Inggris ke Bahasa Arab.
  6. Terakhir, tekan tombol Apply.
  7. Jika sudah mengubah pengaturan tersebut, maka sekarang add on Bahasa Arab yang sudah terpasang di aplikasi MS Word sudah bisa membuat tulisan Arab setiap kali anda menekan tombol di keyboard.

Jadi bagaimana? Sangat mudah bukan sebenarnya cara membuat nama dengan tulisan Arab itu? Dari beberapa cara tersebut, manakah yang menurut anda paling mudah?