Setelah melihat desain eksterior dan juga fiturnya, biasanya orang akan mulai memilih warna saat ingin membeli mobil baru, terutama mobil sedan. Berbicara mengenai warna, memang ada banyak pilihan warna mobil sedan keren.
Namun jangan hanya asal memilih warna yang keren saja, sebaiknya anda juga memikirkan soal bagaimana perawatan dari cat mobil tersebut. Karena belum tentu semua pilihan warna mobil sedan keren itu mudah untuk anda rawat.
Lalu apa sajakah contoh warna mobil yang cukup keren, terutama untuk mobil sedan dan cukup mudah juga untuk anda rawat? Jika anda ingin mengetahui pilihan warna mobil yang keren dan juga mudah perawatannya, anda bisa baca rekomendasi warnanya di artikel ini.
Berbagai Macam Warna Mobil yang Keren dan Mudah Perawatannya
Jika anda ingin membeli mobil baru, terutama mobil sedan, sebaiknya jangan asal dalam memilih warna. Pastikan untuk memilih warna mobil sedan yang tidak hanya keren tapi juga minim perawatannya.
Masalahnya, memang tidak banyak pilihan warna mobil yang keren dan sekaligus mudah perawatannya. Kebanyakan pilihan warna mobil yang keren itu pasti sangat sulit perawatannya.
Namun dari sekian banyak pilihan warna, ternyata ada beberapa pilihan warna cat mobil yang cukup keren dan juga minim perawatannya. Berikut ini adalah pilihan warna tersebut:
1. Warna abu-abu
Jika anda akan membeli mobil sedan baru, maka pilihlah yang memiliki warna abu-abu. Selain terkesan mewah, mobil sedan yang warnanya abu-abu itu minim sekali perawatannya.
Kenapa warna abu-abu minim perawatan? Hal tersebut karena mobil dengan warna abu-abu akan sulit sekali terlihat memudar. Itu semua karena warna abu-abu memang sejak awal sudah memunculkan kesan warna yang memudar.
Selain itu, warna abu-abu juga menjadi salah satu warna mobil yang paling mudah untuk anda blending ketika harus melakukan pengecatan per panel.
2. Warna Silverstone
Jika anda kurang begitu suka dengan warna abu-abu, anda bisa memilih warna Silverstone. Selain abu-abu, Silverstone juga salah satu rekomendasi warna mobil sedan keren dan minim sekali perawatan.
Seperti warna abu-abu, warna Silverstone juga tidak akan mudah terlihat memudar. Dan bukan hanya itu saja, biasanya goresan-goresan tipis pada mobil dengan warna Silverstone itu juga tidak begitu terlihat.
Keunggulan terakhir dari mobil dengan warna Silverstone itu adalah biasanya paling mudah untuk anda jual lagi. Kenapa? Hal tersebut karena banyak orang suka dengan warna mobil ini.
3. Warna biru
Jika anda lebih suka warna yang cukup mencolok, maka pilihlah mobil sedan dengan warna biru. Mobil dengan warna biru juga termasuk warna yang keren dan juga minim sekali perawatan.
Salah satu kelebihan dari warna biru adalah biasanya memiliki tingkat ketebalan paling tinggi dari warna cat lainnya. Oleh sebab itu, anda memiliki banyak kesempatan untuk memoles ulang catnya ketika sudah terlihat kusam.
Dan bukan hanya itu saja, mobil dengan warna biru itu juga sama seperti mobil dengan warna abu-abu. Mobil tersebut mudah untuk anda blending ketika melakukan pengecatan per panel.
4. Warna orange
Rekomendasi warna mobil sedan keren dan minim perawatan berikutnya adalah warna orange. Warna ini bisa menjadi pilihan jika anda memang tertarik ingin memiliki mobil yang cukup mencolok.
Selain mencolok, kelebihan lain dari warna orange itu adalah bisa menyamarkan goresan-goresan tipis pada permukaan body.
Dan bukan hanya itu saja, warna orange akan tetap membuat mobil anda terlihat terawat meskipun sedang dalam kondisi yang kotor.
Kenapa Tidak Disarankan Membeli Kendaraan Warna Putih?
Jika anda sudah membaca rekomendasi warna mobil sedan keren dan minim perawatan, pastinya anda sudah sadar jika tidak ada rekomendasi untuk membeli mobil yang warnanya putih.
Sebenarnya kenapa anda tidak disarankan untuk membeli mobil yang warnanya putih? Padahal mobil warna putih itu sedang tren di masa kini. Berikut merupakan beberapa alasan kenapa anda tidak disarankan untuk membeli mobil yang warnanya putih:
- Mudah pudar warnanya
Jika membahas soal daya tahan, cat mobil warna putih itu adalah yang paling mudah pudar. Oleh sebab itu, jika anda membeli mobil warna putih, maka mau tidak mau anda harus melakukan pengecatan ulang setiap beberapa tahun sekali.
- Sulit untuk di blending
Selain mudah pudar, mobil sedan yang warnanya putih itu juga akan sangat sulit untuk anda blending.
Oleh sebab itu, jika ada bagian mobil yang warnanya memudar atau tergores cukup dalam, maka minimal anda harus melakukan pengecatan di dua panel sekaligus agar warna mobil tidak terlihat begitu berbeda.
- Goresan mudah terlihat
Kekurangan berikutnya dari mobil sedan yang warnanya putih adalah goresan yang ada di body mobil akan sangat terlihat.
Oleh sebab itu, jika body mobil anda banyak goresan, maka tampilan mobil anda akan terlihat sangat buruk jika memiliki warna putih.
- Mudah kotor
Jika anda bukan orang yang cukup rajin mencuci mobil, maka sebaiknya hindari membeli mobil sedan dengan warna putih. Kenapa? Meskipun memang warna putih itu keren, namun warna tersebut mudah sekali kotor.
Jadi jika anda malas untuk mencuci mobil, maka mobil dengan warna putih sekalipun tidak akan membuat anda terlihat keren. Karena mobil tersebut akan lebih sering terlihat kotor.
Cara Merawat Warna Mobil Agar Tetap Keren
Setelah mengetahui apa saja rekomendasi warna mobil yang keren dan juga minim perawatan, hal berikutnya yang perlu anda ketahui adalah bagaimana cara merawatnya.
Jika anda rawat dengan baik, mobil dengan pilihan warna yang direkomendasikan itu bisa benar-benar terlihat sangat keren meskipun sudah cukup tua usia pakainya. Berikut ini adalah beberapa cara merawat warna mobil agar tetap terlihat keren:
- Pasang lapisan pelindung sejak awal beli
Meskipun mudah perawatannya, beberapa rekomendasi warna mobil sedan yang sudah disebutkan juga tetap perlu anda berikan lapisan pelindung.
Dengan menambahkan lapisan pelindung sejak awal beli, maka anda bisa mempertahankan ketebalan cat asli. Dengan begitu, jika ada goresan di body mobil anda, maka yang perlu anda ganti hanyalah lapisan pelindungnya saja.
- Kurangi parkir di ruang terbuka
Bila anda belum memasang lapisan pelindung di body mobil, maka pastikan untuk jangan terlalu sering parkir di ruang terbuka yang terkena sinar matahari.
Kenapa? Jika anda terlalu lama parkir di bawah sinar matahari, maka panasnya matahari bisa merusak lapisan clear di body mobil anda.
- Gunakan shampoo khusus untuk mobil
Tips berikutnya untuk menjaga warna mobil tetap keren meskipun usia pakainya sudah cukup lama adalah dengan menggunakan shampoo khusus untuk mobil.
Selain memiliki kandungan khusus untuk melindungi cat mobil, shampoo khusus untuk mobil itu juga tidak merusak lapisan cat.
Jadi itulah berbagai macam rekomendasi warna mobil sedan keren dan juga minim perawatan. Dari sekian banyak pilihan warna, kira-kira manakah warna yang akan anda pilih ketika membeli mobil sedan baru nanti?